Web Semantik, URI, Ontologi dan Falksonomi pada Web

1. Web Semantik

Sebelum membahas tentang Apa itu Web Semantik atau Pengertian Web Semantik, terlebih dahulu saya akan bertanya pendapat Anda mengenai penggunaan search-engine pada 5 atau 10 tahun yang lalu dan pada saat sekarang. Bagaimana menurut Anda? Ya, tentu terdapat banyak perbedaan, bukan? Anda pasti bisa merasakan perbedaan search-engine pada 5 atau 10 tahun yang lalu hingga sekarang.

Jika dulu Anda harus memasukan keyword yang benar-benar tepat untuk mendapatkan konten yang sesuai, saat sekarang Anda bisa mendapatkan konten yang Anda inginkan walaupun keyword belum sesuai bahkan jika typo (salah pengetikan) sekali pun. Hal ini bisa dilihat dari munculnya sugesstion. Search-engine menjadi semakin cerdas dan mencari berdasarkan knowledge dan apa yang dicari user, lebih fleksibel dan tidak kaku.

Kasus diatas, merpakan contoh penerapan web semantik pada search engine. Web simantik juga dapat dterapkan tidak hanya pada sebuah search-engine melainkan juga pada sebuah website. Jadi, secara garis besar web semantik adalah saat kumpulan informasi pada World Wide Web saling terhubung dengan cara tertentu dan juga dapat dimengerti oleh mesin pencari atau web terkait secara knowledge untuk disajikan oleh para pengguna.

2.URI

Setelah mengetahui pengertian web semantik, saya akan membahas mengenai URI. Sebenarnya apa itu URI? URIs merupakan nama atau alamat?atau keduanya?

URI sendiri kepanjangan dari Uniform Resource Identifier. URI merupakan sebuah pengidentifikasi yang terdiri urutan karakter yang cocok dengan aturan-aturan tertentu yang digunakan untuk mengakses suatu resource. Jika anda mengatahui tentang URL, maka URL dalah bagian dari URI. Namun URI menunjuk ke suatu halaman web, termasuk lokasi code fragment-nya (apabila ada) dan scheme. Jadi, URI bisa diklasifikasikan menjadi URL atau pun URN

3. Ontology dan Falksonomy pada Web

Setelah mengetahui URI dan web semantik, kita akan membahas tentang ontologi. Apa itu ontologi? Ontology merupakan suatu teori tentang makna dari suatu obyek, properti dari suatu obyek, serta relasi obyek tersebut yang mungkin terjadi pada suatu domain pengetahuan. Sedangkan ontologi pada web semantik adalah skema yang membuat web memiliki penalaran yang baik pada source-nya. Sehingga web pun menjadi lebih cerdas. Sedangkan falksonomy sendiri terpisah dari ontology walau saling berkaitan satu sama lain

Komentar